Kantah Grobogan Laksanakan Pelayanan SANTRI Selama Periode Mudik dan Libur Lebaran


 


 

Kantah Grobogan Laksanakan Pelayanan SANTRI Selama Periode Mudik dan Libur Lebaran

Minggu, 06 April 2025

GROBOG JATENG, Grobogan Dalam rangka memberikan kemudahan layanan pertanahan bagi masyarakat selama periode mudik dan libur Lebaran, Kantor Pertanahan Kabupaten Grobogan melaksanakan Pelayanan Mudik Lebaran Tahun 2025 yaitu Layanan SANTRI (informaSi dan layanAN idul fiTRI) yang ditujukan khusus untuk pemohon langsung tanpa kuasa. Kegiatan ini berlangsung sejak Rabu, 2 April 2025 yang akan berlangsung hingga 7 April 2025.

Pada hari pertama pelaksanaan, Rabu (02/04), kegiatan ini mendapat kunjungan langsung dari Kepala Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Kementerian ATR/BPN, Bapak Einstein Al Makarima Mohammad, ST, MT, M.Sc. Beliau meninjau secara langsung proses layanan dan memberikan apresiasi yang dilakukan Kantor Pertanahan Kabupaten Grobogan dalam memberikan pelayanan publik yang tetap berjalan di masa libur nasional.

Selama kegiatan berlangsung, masyarakat dapat mengakses berbagai layanan pertanahan yang disediakan, antara lain:  
- Informasi & Konsultasi Pertanahan
- Ploting KW4, KW5, KW6 yaitu pemetaan sertipikat lama yang belum masuk ke dalam sistem peta komputerisasi
- Penerimaan berkas layanan pertanahan
- Penyerahan produk layanan bagi pemilik tanah

Pelayanan ini dibuka setiap hari mulai pukul 09.00 hingga 12.00 WIB, bertempat di Kantor Pertanahan Kabupaten Grobogan.

Kepala Kantah Grobogan Siti Aisyah berharap dengan adanya program ini dapat memberikan kemudahan untuk masyarakat, meskipun dalam masa libur lebaran.

"Melalui program ini, Kantor Pertanahan Kabupaten Grobogan berharap dapat memberikan kemudahan akses, mempercepat proses layanan, serta mendekatkan diri kepada masyarakat, khususnya yang sedang berada di kampung halaman selama musim mudik Lebaran," ungkapnya. (*)